Senin, 12 Januari 2015

BROSIS Saus Bolognese



Hallo buibu.. kali ini saya mau sharing tentang resep asal-asalan saya, yang saya kasih nama BROSIS Saus Bolognese, brosis singkatan dari Brokoli Sosis haha.. masakan ini simple banget, buat anak kosan yang bosen beli makan diluar atau jarang menemukan sayur, bisa coba masak ini. Yuk, mulai;

Bahan-bahan:
  • Sosis Sapi
  • Brokoli
  • Saus Bolognese kemasan (Saus instant untuk spaghetti yang banyak dijual dipasaran)
  • Bawang Bombay
  • Lada bubuk
  • Garam
  • Minyak Sayur
  • Air secukupnya
 Cara Membuat:
  • Potong-potong sosis sapi dan brokoli sesuai selera
  • Panaskan 5-7 gelas air untuk merebus, beri garam dan lada secukupnya
  • Setelah mendidih, masukan potongan sosis dan brokoli tadi
  • Rebus 2-3 menit
  • Tiriskan
Cara membuat saus:
  • Iris bawang Bombay
  • Panaskan minyak sayur secukupnya
  • Masukkan bawang Bombay, tumis hingga harum
  • Masukan saus Bolognese kemasan dan tambahkan sedikit air agar tidak terlalu kental
  • Beri lada dan garam secukupnya
  • Masak 2-3 menit
  • Siram diatas brokoli sosis yang telah direbus tadi
  • Dan siap dihidangkan

BroSis Saus Bolognese



Selamat Mencoba, Happy Cooking ^^



Tia Karina Putri



Do not allowed to copy without permission

Tidak ada komentar:

Posting Komentar